Jumat, 25 November 2011

Buah Yang Tidak Bergizi

Berbicara tentang "buah", orang akan langsung mengatakan ini pasti yang penuh gizi. Namun kalo dikatakan bahwa ada buah yang sama sekali tidak bergizi, maka orang akan langsung berkata "tidak mungkin".

Tapi kenyataannya, ada buah memang "tidak bergizi" (lho koq bisa gitu yah). yahh.. iyalah... kalo gak percaya, mari kita baca dibawah ini.

Sebenarnya, semuah buah bergizi namun jika sudah diramu atau diolah dengan cara lain bisa berakibat kandungan gizinya akan berkurang atau malah hilang.

buah-buahan yang diolah, seperti mangga yang dipanggang atau apel yang direbus dengan bumbu rempah, akan menurunkan zat gizinya.

Semua buah yang diproses dengan panas (pengeringan, perebusan,pengukusan, dan pemanggangan), sudah pasti akan mengalami penurunan zat gizi, terutama untuk kandungan vitaminnya.

Pada buah segar, indikator perubahan mutu umumnya terletak pada kadar vitamin C-nya. Penurunannya berkisar 30%-80%, tergantung pada proses pemanasan yang dilalui. Makin tinggi suhu pemanasan, makin besar resiko kehilangan zat gizi dari dalam buah tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar ANDA untuk perbaikan dan kemajuan BLOG ini !!! thanks


No SPAM, No PORNO, No SARA